Hindari Korupsi, Ambo Sakka Ajak Pejabat Warisi Kebaikan

- Editor

Rabu, 6 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Jabatan adalah posisi sementara, Sekretaris Daerah Ambo Sakka mengajak pejabat pemerintah daerah mewarisi kebaikan bagi generasi muda.

Ambo Sakka membuka Sosialisasi Anti Korupsi dan Survei Penilaian Integritas yang diselenggarakan oleh Inspektorat Daerah di gedung Mahligai Bersujud Kapet pada Selasa, (05/09/2023).

Mewakili Bupati Tanbu Zairullah Azhar, Ambo Sakka menyampaikan dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada Inspektorat dan seluruh jajarannya berperan dalam penyelenggaraan acara tersebut.

Ia menyampaikan kegiatan Sosialisasi Anti Korupsi dan Survei Penilaian Integritas, sangat penting karena setiap orang memiliki potensi untuk terlibat dalam tindakan korupsi.

Baca Juga :  Zairullah Sebut Pemprov Riau Sebagai Percontohan Berikan Anggaran bagi LKSA-PSAA

Ia menekankan bahwa negara memberikan kepercayaan besar kepada semua instansi dan masyarakat untuk mengetahui dan mencegah terjadi korupsi dengan kegiatan sosialisasi Anti Korupsi dan Survei Penilaian Integritas sehingga semakin memperkecil resiko korupsi.

Sekda Ambo Sakka juga mengajak semua peserta untuk saling mengingatkan dan menegur satu sama lain, karena tanggung jawab mengelola dana publik adalah hal yang sangat rentan.

“Jabatan hanyalah sementara, dengan komitmen dan integritas bersama, kita harus mewariskan sesuatu yang baik untuk generasi berikutnya,” kata Sekda.

Ia mengingatkan bahwa gagal dalam menjalankan amanah adalah sesuatu yang harus dihindari, dan memiliki prinsip dalam mengelola dan mengurus kepentingan bersama adalah langkah menuju kebaikan.

Baca Juga :  Pembangunan Kecamatan Satui Fokus Tingkatkan Kualitas SDM

Turut dalam sosialisasi narasumber utama, Ketua Forum Aksi Penyuluh Antikorupsi (APIK) Kalimantan Selatan, Mujiburahman.

Menurut laporan dari Irban Khusus, H Muhran selaku panitia penyelenggara, tujuan utama kegiatan ini adalah untuk memberikan pengetahuan dan wawasan terkait gratifikasi, serta menjalankan sosialisasi antikorupsi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu.

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi langkah kongkrit dalam upaya mencegah dan memerangi korupsi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu, serta membangun integritas yang kuat dalam menjalankan tugas-tugas pelayanan kepada masyarakat. (Arunika)

Berita Terkait

Buka Lomba Pidato, Bupati Tanbu: Songsong Indonesia Emas 2045
Fraksi PKB Tanyakan Luas Wilayah Perumahan dan Pemukiman
Fraksi PDIP Tanbu Setuju Perubahan Perda 19/2022 Dibahas Lebih Lanjut
Sekda Tanbu: Perubahan untuk Pemerataan Kesejahteraan Masyarakat
Bupati Tanbu Resmikan Kantor Bank Mandiri Pagatan
Rapat Koordinasi, Zairullah Azhar Minta Program SDSM Dimaksimalkan
Lailatul Jum’at: Bulan Maulid, Pupuk Rasa Cinta pada Nabi Muhammad Saw
Untuk Kemudahan Kelola Adminstrasi Pegawai, BKPSDM Tanbu Luncurkan Aplikasi Silppa
Berita ini 75 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 10 September 2024 - 21:24 WIB

Buka Lomba Pidato, Bupati Tanbu: Songsong Indonesia Emas 2045

Selasa, 10 September 2024 - 15:56 WIB

Fraksi PKB Tanyakan Luas Wilayah Perumahan dan Pemukiman

Senin, 9 September 2024 - 17:06 WIB

Sekda Tanbu: Perubahan untuk Pemerataan Kesejahteraan Masyarakat

Senin, 9 September 2024 - 15:05 WIB

Bupati Tanbu Resmikan Kantor Bank Mandiri Pagatan

Senin, 9 September 2024 - 12:25 WIB

Rapat Koordinasi, Zairullah Azhar Minta Program SDSM Dimaksimalkan

Berita Terbaru

DPRD Tanah Bumbu

Andi Rustianto Minta Dampak Lingkungan Jadi Perhatian

Rabu, 11 Sep 2024 - 10:10 WIB

Khazanah

Perjuangan Inovasi Buka Usaha Snack Factory

Selasa, 10 Sep 2024 - 21:38 WIB

Khazanah

Pengusaha Indonesia Inspirasi Generasi Muda

Selasa, 10 Sep 2024 - 21:30 WIB

Tanah Bumbu

Buka Lomba Pidato, Bupati Tanbu: Songsong Indonesia Emas 2045

Selasa, 10 Sep 2024 - 21:24 WIB

Tanah Bumbu

Fraksi PKB Tanyakan Luas Wilayah Perumahan dan Pemukiman

Selasa, 10 Sep 2024 - 15:56 WIB