Akhir Masa Jabatan, DPRD Tanbu Ajukan Perberhentian Bupati Tanah Bumbu

- Editor

Senin, 13 Januari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) gelar Rapat Paripurna dalam rangka Pengumuman Pengusulan Pemberhentian Bupati Tanah Bumbu Masa Jabatan 2021-2025 di ruang utama sidang DPRD Tanah Bumbu, Senin (13/1/2025).

Rapat Paripurna dipimpin Wakil Ketua II DPRD Tanah Bumbu, Sya’bani Rasul, didampingi Ketua DPRD Tanah Bumbu, Andrean Atma Maulani, dan Wakil Ketua I DPRD Tanah Bumbu, Hasanuddin.

Dalam Rapat Paripurna, Ketua DPRD Tanah Bumbu, Andrean Atma Maulani, membacakan pengumuman pengusulan pemberhentian Bupati Tanah Bumbu hasil pemilihan kepala daerah serentak tahun 2020.

“Bersama ini diumumkan kepada seluruh warga masyarakat Kabupaten Tanah Bumbu melalui Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Tanah Bumbu, bahwa Saudara dr. H. M. Zairullah Azhar telah berakhir masa jabatannya sebagai Bupati Tanah Bumbu. Saudara dr. H. M. Zairullah Azhar masih menjabat sampai dengan dilantiknya Bupati dan Wakil Bupati terpilih hasil pemilihan kepala daerah dan wakil kepala daerah tahun 2024,” kata Andrean.

Baca Juga :  Harmanuddin: Raperda Perizinan Berusaha Berbasis risiko akan dibahas di Fraksi-Fraksi

Berdasarkan hal tersebut, Andrean Atma Maulani mengatakan, pimpinan DPRD Tanah Bumbu mengusulkan pemberhentian Bupati Tanah Bumbu kepada Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia melalui Gubernur Provinsi Kalimantan Selatan untuk mendapatkan penetapan pemberhentian dalam bentuk Keputusan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia.

“Demikian Pengumuman ini disampaikan untuk diketahui oleh semua pihak dan seluruh masyarakat Kabupaten Tanah Bumbu, atas perhatiannya diucapkan terima kasih,” tutup Andrean.

Rapat Paripurna dihadiri Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra, Eka Saprudin, mewakili Bupati Tanah Bumbu, Zairullah Azhar. (E)

Berita Terkait

Kesra Tanbu Jelaskan Kenaikan Anggaran Hibah
Masyarakat Satui dan Angsana Masih Hadapi Masalah Debu dan Tenaga Kerja Lokal
Komisi I DPRD Tanbu Panggil BPJS Kesehatan dan Direksi RSUD
Sayono Dampingi Bupati Zairullah Resmikan Puskesmas Karang Bintang
Peringati 7 Februari 1946, Ketua DPRD Tanbu: Mengisi Kemerdekaan dengan Prestasi
Andi Rustianto: Bantu Warga Tak Harus Saat Mencaleg Saja
DPRD Tanbu Monitoring Pembangunan Jembatan Batulicin-Kotabaru
DPRD Tanbu Usulkan Pengangkatan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih 2025-2030
Berita ini 50 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 13 Februari 2025 - 10:00 WIB

Kesra Tanbu Jelaskan Kenaikan Anggaran Hibah

Rabu, 12 Februari 2025 - 23:30 WIB

Masyarakat Satui dan Angsana Masih Hadapi Masalah Debu dan Tenaga Kerja Lokal

Rabu, 12 Februari 2025 - 22:25 WIB

Komisi I DPRD Tanbu Panggil BPJS Kesehatan dan Direksi RSUD

Rabu, 12 Februari 2025 - 11:57 WIB

Sayono Dampingi Bupati Zairullah Resmikan Puskesmas Karang Bintang

Selasa, 11 Februari 2025 - 05:54 WIB

Peringati 7 Februari 1946, Ketua DPRD Tanbu: Mengisi Kemerdekaan dengan Prestasi

Berita Terbaru

Kotabaru

Kadis PUPR Kotabaru Resmi Laporkan Lambe Banua

Jumat, 14 Feb 2025 - 00:18 WIB

Tanah Bumbu

Dispersip: 10 Peserta Terbaik Duta Baca Pelajar Tanah Bumbu

Kamis, 13 Feb 2025 - 18:51 WIB

Kotabaru

Tim TPID Kotabaru: Inflasi Terendah di Kalsel Tahun 2024

Kamis, 13 Feb 2025 - 16:10 WIB