BLK Tanbu Sukseskan 8 Program Pelatihan Berbasis Kompetensi 2023

- Editor

Rabu, 13 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Pada acara penutupan Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK), terungkap UPTD Balai Latihan Kerja (BLK) Tanah Bumbu (Tanbu) sukses menyelenggarakan 8 program PBK dengan 15 paket, Rabu (13/12/2023).

Acara penutupan PBK di aula UPTD Balai Latihan Kerja Tanah Bumbu, yang menggunakan anggaran APBN Tahun 2023 itu, Kepala BLK Tanbu Riza Akhyari membagikan sertifikat BNSP kepada seluruh peserta yang mengikuti Ujian Kompetensi (UJK).

Riza Akhyari dalam sambutannya mengatakan, sebagai Kepala BlK Tanbu selama 8 bulan menjabat terhitung dari bulan Maret sampai Desember, berhasil menyelesaikan seluruh rangkaian kegiatan sampai dengan ujian berbasis kompetensi.

Baca Juga :  Jumat Hari Raya Umat Islam: Sunnah Apa yang Bisa Dilaksanakan

“Hari ini menjadi sebuah rangkai terakhir yaitu kegiatan penutupan sekaligus pembagian sertifikat kompetensi.” katanya.

Pelaksanaan PBK sepanjang tahun 2023 berhasil menyelesaikan 8 program dan 15 paket pelatihan.

Pertama, program menjahit pakaian wanita dewasa sebanyak 2 paket. Kedua program computer operator assistent sebanyak 2 paket. Ketiga pengelolaan administrasi perkantoran sebanyak 2 paket.

Keempat, program pembuatan roti dan kue sebanyak 2 paket. kelima program pemasangan instalasi listrik bangunan sederhana sebanyak 2 paket. Keenam, program desainer grafis muda sebanyak 2 paket.

Baca Juga :  Bersinergi Bangun Desa Kreatif Tanah Bumbu

Ketujuh, program pemeliharaan kendaraan ringan sistem injeksi sebanyak 2 paket. Kedelapan, program menjahit pakaian dengan mesin sebanyak 1 paket.

Riza menyampaikan, peserta BLK sudah dinilai dan memiliki keahlian dan sertifikat, bagaimanapun, katanya, tak semua orang memiliki sertifikat keahlian dari BNSP.

“Melihat kompetensi seseorang selain dari memang real skillnya, juga dilihat dari sertifikat,” ungkapnya.

Selanjutnya, setelah menjalankan rangkaian PBK, Riza berupaya mendorong alumni BLK Tanah Bumbu untuk lebih produktif atau menjadi pelaku wira usaha. (OA)

Berita Terkait

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik
Jelang Akhir Tahun, P3AP2KB Tanbu Koordinasi Tinjau Kinerja 8 Aksi Konvergensi Strunting
Wakili Bupati Tanbu, Asisten II Hadiri Persetujuan 14 Propemperda 2025
Jambore SBH 2024 Digelar di Pantai Rindu Alam
Total 1 Miliar, Sekda Tanbu Serahkan Undian untuk ASN dan P3K
Pemkab Tanbu Sosialisasi Kebijakan Pengarusutamaan Gender
Dispersip Tanbu Gelar Uji Kompetensi Pustakawan
5 Desa di Tanah Bumbu Gelar Pemilihan Kades
Berita ini 197 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 17 November 2024 - 17:58 WIB

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Jumat, 15 November 2024 - 12:20 WIB

Jelang Akhir Tahun, P3AP2KB Tanbu Koordinasi Tinjau Kinerja 8 Aksi Konvergensi Strunting

Jumat, 15 November 2024 - 11:40 WIB

Wakili Bupati Tanbu, Asisten II Hadiri Persetujuan 14 Propemperda 2025

Jumat, 15 November 2024 - 11:16 WIB

Jambore SBH 2024 Digelar di Pantai Rindu Alam

Kamis, 14 November 2024 - 16:59 WIB

Total 1 Miliar, Sekda Tanbu Serahkan Undian untuk ASN dan P3K

Berita Terbaru

DPRD Tanah Bumbu

Deklarasi Damai Pilkada Tanbu 2024: Tercatat 8 TPS Sangat Rawan

Senin, 18 Nov 2024 - 15:29 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Ketua RT Senang Aspirasinya Didengar Anggota DPRD Tanbu

Minggu, 17 Nov 2024 - 19:04 WIB

Tanah Bumbu

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Minggu, 17 Nov 2024 - 17:58 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Anggota DPRD Tanbu: Reses Bentuk Tanggungjawab Sebagai Wakil Rakyat

Sabtu, 16 Nov 2024 - 18:02 WIB