Pelatihan Jurnalistik Tingkatkan Produktivitas Layanan Publik

- Editor

Rabu, 2 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Baru-baru ini kegiatan Pelatihan Jurnalistik, Video TV, dan Sosialisasi Satgas Saber Pungli dan UU ITE ramai baru jadi dilaksanakan di Tanah Bumbu.

Juara pelatihan jurnalistik ini berasal dari pegawai Perusahan Daerah Air Minum (PDAM) Kabupaten Tanah Bumbu.

Direktur PDAM Bersujud, Drs Abdul Hafiz, menyampaikan dirinya merasa bahagia dan berterima kasih atas diikutsertakan pegawai PDAM pada Pelatihan Jurnalistik dan Video Televisi (TV) tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami juga sangat merasa bangga karena pegawai kami, atas nama Any Dewi Indah dari PDAM Bersujud, menjadi salah satu nominasi terbaik dari 6 peserta yang mengikuti pelatihan,” katanya saat dikonfirmasi pada (02/08/2023) siang.

Baca Juga :  Gramedia Fasilitasi Bedah Buku 'Melampaui Mimpi Pesisir'

Direktur PDAM Bersujud berharap, kegiatan pelatihan ini dapat menambah wawasan SDM PDAM Bersujud, dalam meningkatkan produktivitas layanan perusahaan juga penyebarluasan informasi yang produktif ke masyarakat.

“Khususnya turut mendukung penuh pembangunan daerah, dalam rangka mewujudkan Tanah Bumbu Bersujud Menuju Serambi Madinah,” harapnya.

Pelatihan Jurnalistik, Video TV, disertai Sosialisasi Satgas Saber Pungli dan UU ITE tersebut, digerakkan oleh Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu), pada Kamis 27-28 Juli 2023 berlokasi di Grand Central Hotel Batulicin.

Sebagai informasi, narasumber pelatihan ini terdiri dari Satgas Saber Pungli Tanbu, Kejaksaan Negeri Tanbu, Sekretaris JMSI Kalsel, SA Lingga, serta Eks Field Producer CNN Indonesia.

Baca Juga :  Bupati Tanah Bumbu Sampaikan RAPBD Perubahan 2022

Panitia berhasil menjaring sebanyak 40 orang peserta dari kalangan umum, instansi, perusahaan, organisasi, maupun anggota JMSI Tanbu untuk meningkatkan pengetahuan atau sumber daya manusia di bidang jurnalistik.

Menurut data pihak panitia JMSI, sebanyak enam orang telah dianggap lulus dan berkompeten menulis karya jurnalistik.

Kategori penulis terbaik dan berhak mendapatkan doorprize tersebut ialah Ervan Tantoro (Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Sekretariat Pemerintah Daerah), Mahyudin (Arutmin Site Satui), Gusti Muhammad Imam Tauhid Adinata (Pelopor Krimsus), Any Dewi Indah (Perusahan Daerah Air Minum/PDAM Bersujud), Evi Ana Azizah (Staf Bagian Kesra Setda Tanbu) dan Dedi Rahman (Suarakalsel). (Arunika)

Berita Terkait

Bupati Tanbu Nyatakan Komitmen Pembangunan Selaras Kebijakan Nasional
Datangkan Das’ad Latif, Bupati Tanbu: Tabligh Momentun Pererat Silaturahmi
Pejabat dan Staf Tanah Bumbu Aksi Bersih-bersih Lingkungan Kantor
Tanah Bumbu Raih Penghargaan Pelayanan Publik Sangat Baik
Tanah Bumbu Siap Transformasi Digital Pemerintahan
PT Arutmin, Dinas LH, Desa Tirawan Sosialisasi Kelola Sampah
Pemkab Tanah Bumbu Gelar Layanan KB di PT Jhonlin Agro Lestari
Andi Rudi Latif: RPJMD Dokumen Strategis Menyusun Program Pembangunan
Berita ini 69 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 11 Mei 2025 - 13:07 WIB

Bupati Tanbu Nyatakan Komitmen Pembangunan Selaras Kebijakan Nasional

Sabtu, 10 Mei 2025 - 00:49 WIB

Datangkan Das’ad Latif, Bupati Tanbu: Tabligh Momentun Pererat Silaturahmi

Jumat, 9 Mei 2025 - 15:58 WIB

Pejabat dan Staf Tanah Bumbu Aksi Bersih-bersih Lingkungan Kantor

Jumat, 9 Mei 2025 - 11:06 WIB

Tanah Bumbu Raih Penghargaan Pelayanan Publik Sangat Baik

Kamis, 8 Mei 2025 - 15:29 WIB

Tanah Bumbu Siap Transformasi Digital Pemerintahan

Berita Terbaru

Kotabaru

Rusli Dukung Pembentukan Provinsi Kalimantan Tenggara

Sabtu, 10 Mei 2025 - 00:52 WIB