TANAH BUMBU, Goodnews.co.id – Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Bumbu mewanti-wanti agar tak ada lagi murid tidak sekolah karena dibatasi oleh Zonasi.
Sekretaris Daerah Ambo Sakka menyampaikan agar semua murid dapat melanjutkan sekolah tanpa batasan yang merugikan siswa.
Pada acara Apel gabungan hari Senin (17/7/2023) di halaman kantor Bupati Tanah Bumbu, Ambo Sakka menekankan agar sistem zonasi tidak menghalangi anak-anak sekolah.
Saat ini, katanya, memasuki tahun ajaran baru di sekolah, pemerintah tidak akan diam atau membiarkan bila ada kejadian anak-anak tidak bisa sekolah karena sistem zonasi yang dianggap membatasi.
Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Bumbu akan mengevaluasi secara menyeluruh terkait pelaksanaan penerimaan murid baru agar tidak terjadi permasalahan yang dapat merugikan anak murid dan orang tua didik.
Evaluasi dengan cara akan memanggil seluruh kepala sekolah dari tingkat Sekolah Dasar (SD) sampai Sekolah Menengah Pertama (SMP) untuk dimintai penjelasan kemudian akan berikan solusi-solusi.
Ia berharap pertemuan itu nanti akan memberikan solusi terhadap masalah yang terjadi di lapangan agar tidak merugikan murid dan orang tua murid. (MAS)