Musrenbang Kabupaten, Kuncinya Tingkatkan APBD

- Editor

Selasa, 22 Maret 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANAH BUMBU – Abah Zairullah Azhar semakin bersemangat membangun Tanah dengan tantangan berat untuk mewujudkan Tanah Bumbu menuju Serambi Madinah dengan anggaran yang sangat terbatas. Selasa (22/3/2022).

Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) tahun 2023 tingkat Kabupaten, Bupati Tanah Bumbu Abah Zairullah Azhar membuka dengan resmi dan menggemakan sholawat badar sebagai simbol dan doa perjuangan membangun Tanah Bumbu. Acara Musrenbang Kabupaten bertempat di gedung Mahligai Bersujud Jalan Transmigrasi.

Abah Zairullah Azhar menyampaikan bahwa Tanah Bumbu memiliki keterbatasan anggaran apalagi di musim pandemi Covid-19 tetapi Abah Zairullah mengatakan semakin besar tantangan semakin bersemangat membangun daerah.

“Tentu dengan mengevaluasi apa saja yang sudah kita lakukan di tahun 2022, dengan persoalan dinamika, tantangan, kegagalan, maupun keberhasilan.” Kata Abah Zairullah.

Disebutkan bahwa tantangan yang luar biasa Tanah Bumbu adalah pandemi Covid-19. jika dibandingkan dengan Kota Bandung, kota tersebut biasanya mendapatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) 8 triliun tapi ketika Covid-19 datang hanya bisa memperoleh sekitar 2 triliun saja.

Baca Juga :  Tiga Kementerian Dorong Desa Ekonomi Kreatif di Tanah Bumbu

Meski tidak sama jika dibandingkan dengan Tanah Bumbu tapi kondisi keuangan Tanah Bumbu saat menjadi bupati periode 2021-2024, pada hari pertama menjadi bupati, keuangan daerah sudah minus 400 miliar padahal dulu ketika ia melepaskan jabatan sebagai bupati APBD Tanah Bumbu tahun 2010 keuangan daerah surplus 400 miliar.

Namun Abah Zairullah bersyukur dengan pertumbuhan ekonomi yang semakin membaik, saat tahun pertama (2021) sebagai bupati, ekonomi Tanah Bumbu anjlok sampai 0,8 persen, kini diawal tahun 2022 pelan-pelan naik pada posisi 2,8 persen.

“Ini tentu memotivasi kita semua, Alhamdulillah.” ucap Abah Zairullah.

Salah satu faktor yang menolong pertumbuhan ekonomi Tanah Bumbu adalah keamanan dan kondusifitas berusaha di Tanah Bumbu.

Dalam kondisi PAD murni yang tidak mencapai 200 milyar ini, Abah Zairullah menyakini bahwa kunci satu-satunya adalah meningkatkan APBD Tanah Bumbu.

Baca Juga :  Operasi Ketupat Intan Siapkan 144.392 Personel

“Saya mohon doanya, Insya Allah, kata kunci yang harus kita lakukan hari ini adalah bagaiman kita bisa meningkatkan pendapatan daerah.” Ucapnya.

oleh sebab itu pemerintah daerah akan terus berupaya dengan berbagai tantangan dan dinamika yang dihadapi. Tanpa harus memainkan silpa dan menambah belanja daerah.

“Kita tidak ingin seperti dulu lagi, ada silpa sampai sekian ratusan milyar. Ndak ada uangnya, ndak mau saya.” Tegasnya.

“Kita harus terbuka bahwa APBD kita, kalau minimnya sekian ya sekian lah. ndak usah pakai silpa-silpaan.” tambahnya.

Ia berpendapat jika dipaksakan belanja maka akan berbahaya terhadap keuangan daerah, sementara tidak ada dananya.

Abah Zairullah pun menyampaikan bahwa inilah kondisi keuangan daerah, harus disampaikan secara terbuka.

Acara Musrenbang tingkat kabupaten ini dibuka oleh Bupati Tanah Bumbu Abah Zairullah Azhar dengan sholawat badar, yang sudah menjadi tradisi dalam setiap melakukan kegiatan. (MAS)

Berita Terkait

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik
Jelang Akhir Tahun, P3AP2KB Tanbu Koordinasi Tinjau Kinerja 8 Aksi Konvergensi Strunting
Wakili Bupati Tanbu, Asisten II Hadiri Persetujuan 14 Propemperda 2025
Jambore SBH 2024 Digelar di Pantai Rindu Alam
Total 1 Miliar, Sekda Tanbu Serahkan Undian untuk ASN dan P3K
Pemkab Tanbu Sosialisasi Kebijakan Pengarusutamaan Gender
Dispersip Tanbu Gelar Uji Kompetensi Pustakawan
5 Desa di Tanah Bumbu Gelar Pemilihan Kades
Berita ini 17 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 17 November 2024 - 17:58 WIB

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Jumat, 15 November 2024 - 12:20 WIB

Jelang Akhir Tahun, P3AP2KB Tanbu Koordinasi Tinjau Kinerja 8 Aksi Konvergensi Strunting

Jumat, 15 November 2024 - 11:40 WIB

Wakili Bupati Tanbu, Asisten II Hadiri Persetujuan 14 Propemperda 2025

Jumat, 15 November 2024 - 11:16 WIB

Jambore SBH 2024 Digelar di Pantai Rindu Alam

Kamis, 14 November 2024 - 16:59 WIB

Total 1 Miliar, Sekda Tanbu Serahkan Undian untuk ASN dan P3K

Berita Terbaru

DPRD Tanah Bumbu

Deklarasi Damai Pilkada Tanbu 2024: Tercatat 8 TPS Sangat Rawan

Senin, 18 Nov 2024 - 15:29 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Ketua RT Senang Aspirasinya Didengar Anggota DPRD Tanbu

Minggu, 17 Nov 2024 - 19:04 WIB

Tanah Bumbu

KPK dan Pemkab Tanbu Koordinasi Tingkatkan Pengawasan Lebih Baik

Minggu, 17 Nov 2024 - 17:58 WIB

DPRD Tanah Bumbu

Anggota DPRD Tanbu: Reses Bentuk Tanggungjawab Sebagai Wakil Rakyat

Sabtu, 16 Nov 2024 - 18:02 WIB